Wisata Asyik Sambil Belajar di Seaworld Ancol
Untuk anda yang ingin mencari tempat wisata keluarga di Jakarta yang dekat dengan tempat bekerja tapi memiliki nilai wisata dan edukasi yang lengkap, Seaworld Ancol bisa menjadi pilihan.
Seaworld Ancol, Jakarta
Seaworld Ancol merupakan salah satu tempat wisata yang sangat populer di Jakarta. Salah satu tempat wisata yang memiliki banyak manfaat untuk keluarga karena memiliki untuk mendidik, konservasi dan hiburan. Tempat wisata ini merupakan tempat wisata yang sangat populer dan sangat penting bagi orang tua. Pasalnya dengan mengajak anak ke sini, orang tua tidak hanya membawa anak untuk menikmati masa kecil mereka yang indah tapi juga mengenali dunia dan kehidupan di dalam laut. Untuk anda yang juga ingin mengajak anak anda untuk berwisata sambil belajar mengenai kehidupan laut ini anda bisa datang ke alamat dari Seaworld Ancol di Jalan Lodan Timur No 7 RW 10, Ancol.
Koleksi tempat hiburan Seaworld Ancol, Jakarta
Seperti yang disebutkan sebelumnya, Seaworld Ancol merupakan tempat wisata yang dapat digunakan untuk bermain dan belajar. Klaim ini dikarenakan Seaworld Ancol memiliki koleksi hewan perairan baik air tawar maupun air laut yang sangat banyak. Berikut ini adalah ulasan mengenai koleksi hewan dari Seaworld Ancol.
- Koleksi hewan air tawar
Untuk koleksi hewan air tawarnya, Seaworld Ancol memiliki lebih dari 7000 ekor yang hidup di dalamnya. 7000 ekor hewan ini terdiri dari 48 jenis ikan dan juga 1 jenis reptil. Bayangkan betapa banyaknya ikan dan juga hewan perairan yang bisa anda kenalkan pada anak anda.
- Koleksi hewan air asin
Koleksi hewan air asin atau hewan air laut yang dimiliki oleh Seaworld Ancol adalah sekitar 11.500 ribu. Jauh lebih banyak dari koleksi hewan air tawarnya. Koleksi hewan air asin yang dimiliki oleh Seaworld Ancol ini terdiri dari 138 ikan dan juga 3 reptil. Hewan-hewan koleksi yang dimiliki oleh Seaworld Ancol ini di display ke dalam 28 tempat yang berbeda. Di antaranya ada 9 perairan air tawar dan juga 19 akuarium. Diantaranya ada 4 kolam terbuka.
Kelebihan wisata di Seaworld Ancol
Karena merupakan tempat wisata yang mengusung edukasi dan juga hiburan, maka ada banyak kelebihan yang dimiliki oleh tempat wisata Seaworld Ancol. Apa saja kelebihan yang dimiliki? Berikut ini ulasannya.
- Bisa berinteraksi dengan hewan laut
Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh tempat wisata Seaworld Ancol adalah memungkinkan anda dan anak berinteraksi dengan hewan air dan laut. Di Seaworld Ancol ini ada beberapa kolam yang memang didesain untuk memudahkan anak-anak anda melakukan interaksi dengan hewan-hewan. Kolam ini dinamakan kolam sentuh. Selain itu, untuk memberikan pengetahuan lebih dalam Seaworld Ancol ini juga menyediakan museum hewan laut untuk menambah pengetahuan.
- Memiliki koleksi purba
Selain memiliki kolam sentuh, Seaworld Ancol juga juga memiliki beberapa koleksi unik salah satunya adalah ikan purba. Dengan begitu anda dan keluarga bisa menyaksikan ikan yang berasal dari zaman purba yang tidak mudah ditemukan di tempat lainnya.
Jam operasional dan harga tiket
Untuk waktu operasionalnya, Seaworld Ancol beroperasi dari jam 9 pagi hingga jam 6 sore. Dari hari Senin hingga hari Minggu. Meski beroperasi pada jam yang sama tapi harga tiket masuk pada hari biasa dengan akhir pekan sedikit berbeda. Berikut ini adalah harga tiket yang dimiliki oleh Seaworld Ancol.
- Harga tiket umum
Untuk harga tiket umumnya, Seaworld Ancol ini bisa dinikmati dengan membayar biaya sebesar Rp 85.000 untuk hari biasa dan Rp 105.000 untuk akhir pekan.
- Harga tiket bundling
Selain harga tiket umum, Seaworld Ancol juga menawarkan liburan dengan tiket bundling dengan area wisata lainnya. Apa saja? Berikut ini adalah ulasannya.
– Tiket bundling dengan Dufan.
Untuk paket bundling dengan dunia fantasi atau Dufan. Harga tiket bundling ini adalah Rp 250,000 di hari biasa dan Rp 350,000 di akhir pekan.
– Tiket bundling dengan Ocean Dream Samudra
Untuk paket bundling ini, anda bisa membayar sebesar Rp 160.000 untuk hari biasa dan Rp 200.000 untuk akhir pekan.
Harga diatas merupakan harga normal. Namun anda dapat saja membeli tiket dengan harga yang lebih terjangkau ketika ada promo atau dengan mengunjungi www.traveloka.com, dimana anda dapat membeli tiket lebih mudah dan cepat.