Terminal Baru Bandara Ahmad Yani Semarang
Terminal baru Bandar Udara (Bandara) Internasional Ahmad Yani Semarang siap beroperasi sebelum Lebaran 2018. Pada tanggal 6 Juni 2018, terminal baru ini beroperasi, dan penumpang untuk keberangkatan ataupun kedatangan sudah menggunakan terminal baru ini. Nantinya, semua aktivitas penerbangan komersial akan dipindah ke terminal baru ini.
Terminal baru ini dapat menampung hingga 7 juta penumpang per tahun dan dengan desain yang mengadopsi konsep eco-green airport, yang membuat penumpang pesawat udara lebih leluasa dan nyaman berada di terminal baru ini.
Kapasitas bandara eksisting semestinya hanya mampu menampung 800 ribu penumpang per tahunnya, namun menurut catatan tahun 2017 jumlah penumpang yang dilayani mencapai 4,4 juta penumpang.
Luas terminal baru Bandara Ahmad Yani ini 58.652 m2, hampir 9 kali lebih besar dibanding terminal eksisting yang luasnya hanya seluas 6.708 m2. Luas apron mencapai 72.522 meter persegi dapat menampung 13 pesawat narrow body atau konfigurasi 10 pesawat narrow body dan 2 pesawat wide body kargo.
Dengan gedung parkir yang jauh lebih luas dari sebelumnya karena luasnya mencapai 43.633 m2 tentu akan lebih memudahkan penumpang. Bandara Ahmad Yani Semarang akan menjadi pendukung kegiatan ekonomi dan sosial di Ibukota Jawa Tengah ini. Bandara ini nantinya lebih diposisikan sebagai bandara bisnis dan industri.
Di mana lokasi terminal baru bandara A Yani Semarang ini?
Bandara A Yani ini masih menggunakan runway atau landasan pacu yang sama dengan sebelumnya. Dengan posisi terminal baru berada di seberang terminal lama. Jalan menuju terminal bandara baru ini ada beberapa alternatif. Dari pusat kota atau Simpang Lima setelah jembatan Banjir Kanal Barat memutar Taman Madukoro menuju Semarang Indah, jalan yang berada di tepian BKB yang dahulu sangat tidak terawat, saat ini sangat mulus untuk dilalui, nanti setelah mentok belok kiri, terus saja sampai traffic light arteri Yos Sudarso. Dari sini terus saja melewati PRPP / Grand Maerakaca / Kampung Laut masih lurus saja hingga sampai Bandara. Selain melalui BKB bisa juga melalui Puri Anjasmoro atau Arteri Yos Sudarso.
PT Angkasa Pura I (Persero) – Bandara Ahmad Yani Semarang
Alamat: Jalan Puad Ahmad Yani Semarang 50145 Jawa Tengah Indonesia.
Nomor Telepon: +62 24 7607596
Email: humas.srg@ap1.co.id
Website: www.ahmadyani-airport.com
Instagram: @srg_ap1