BMW Astra Semarang Luncurkan New BMW X1

Launching bmw x1 di Semarang

Sambut tahun 2021, BMW Astra Semarang luncurkan BMW X1 sDrive18i, mobil dengan segmen kompak premium yang serbaguna dengan sensasi dan kenyamanan berkendara BMW.

tampak samping bmw new x1

“Peluncuran New BMW X1 ini adalah untuk menjawab kebutuhan akan kendaraan sebaguna dengan sensasi dan kenyamanan berkendara sempurna. BMW X1 sDrive18i ditawarkan dengan harga Rp765.000.000,00 on-the-road. Hal ini membuka peluang baru untuk menjangkau segmen pelanggan baru.” jelas Kepala Cabang BMW Astra Semarang Heru Purwanto pada saat peluncuran pada 11 Februari 2021.

BMW X1 ini mengusung mesin 1.500 cc 3 silinder dengan BMW TwinPower (TwinScroll turbochargers, high precision injection, valvetronic fully variable valve control dan double vanos variable camshift timing) dengan transmisi 7 percepatan dual-clutch steptronic.

dashboard new bmw x1

Pada bagian interior BMW X1 sDrive18i, kenyamanan semakin bertambah dengan tersedianya comfort seat yang lebih tebal, serta comfort access untuk akses pintu mudah tanpa menekan tombol pada kunci serta pengoperasian buka dan tutup bagasi tanpa sentuhan.

Untuk pilihan fitur infotainment BMW X1 sDrive18i dilengkapi Apple CarPlay yang sangat mudah dikoneksikan tanpa kabel, Parking Assistant dan Rear-view Camera untuk memudahkan pengguna saat parkir, terutama pada saat parkir paralel dengan pengendalian setir secara otomatis.

Tampak belakang bmw new x1

Untuk setiap pembelian mobil di BMW Astra ini sudah termasuk pemeliharaan rutin tanpa biaya selama 5 tahun atau 60.000 km, tergantung mana yang lebih dulu, serta garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh, perlindungan ban selama 2 tahun, 5 tahun keanggotaan AstraWorld dengan bantuan darurat 24-jam, dan BMW Astra Card.

Kategori: Mobil .

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *