Waroeng Kopi Alam, Kopi Seduh Tradisional Ala Peranakan Semarang

Warung Kopi Alam Semarang

Sebelumnya berada di Pecinan, Waroeng Kopi Alam kini pindah tempat di Singorsari Timur Semarang. Warkop ini menawarkan aneka kopi seduh tradisional dan manual ala peranakan Semarang. Selain itu, kini tak hanya kopi namun makanan berat seperti olahan mie dan juga nasi. Selain terdapat area indoor yang sejuk ber AC dengan interior cozy juga di depan ada area outdoor yang relatif sejuk karena masih banyak pepohonan di sekitar.

Lokasi outdoor warung kopi

Kopi O Warung Kopi Semarang

Kopi O, akronim dari “kopi only” yang diucapkan orang Melayu. Biji kopi disangrai dengan butter, menghasilkan aroma dan rasa yang harum dan gurih.

Kopi susu

Kopi Susu, bayangkan lembutnya susu, gurihnya kopi. Tetap terasa kopi, tidak terlalu manis.

Kopi klepon

Kopi Klepon, sebagaimana klepon, ada santan kelapa, gula merah dan sari pandan asli. Kopi yang sangat Indonesia. Jangan sampai tidak mencoba.

Summer booster

Summer Booster, siapa sangka kopi tradisional bertemu soda tradisional, ditambah perasan lemon menjadi sesuatu yang modern. Very edgy, jadikan ia penyemangatmu.

Srikaya Toast

Srikaya Toast, Sri berarti mulia, ditambah kata kaya, selai srikaya menjadi panganan mewah para bangsawan pada jamannya. Manis gurih, dari santan dan pandan pilihan.

Aneka nasi dan mie

Bagi yang ingin makan ada juga aneka nasi dan juga olahan mie. Nasi ayam hainan: fillet ayam dan jamur dalam irisan besar, di atas nasi gurih, memuaskan dikunyah, menenangkan di perut. Ada juga nasi ayam sambal matah, nasi kecombrang, nasi bakar, nasi goreng kampung, mie kampung goreng / kuah atau bihun kampung goreng / kuah.

Waroeng Kopi Alam
Alamat: Jl. Singosari Timur No 8, Wonodri, Kota Semarang, Jawa Tengah 50242.
Jam Buka: 07:00 – 21:00 WIB
Nomor Telepon: 0812-1747-5505
Instagram: @warkop.alam

Kategori: Cafe .

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *