Pasar Semarangan Tinjomoyo, Pasar Digital Dengan Suasana Alam
Ada yang baru di Hutan Wisata Tinjomoyo, salah satu aset Pemerintah Kota Semarang ini menjadi salah satu destinasi digital yaitu Pasar Semarangan Tinjomoyo. Luas Tinjomoyo sendiri sekitar 57 hektar namun yang dijadikan area pasar ini sekitar 5.000 meter2. Destinasi wisata baru dengan konsep pasar digital ini menghadirkan suasana alam di hutan kota Semarang.
Aneka kuliner khas Semarangan yang berasal dari berbagai etnis yang membentuk kota Semarang seperti kuliner khas Jawa, Arab, Tionghoa, Eropa tersaji dalam harmoni. Ada sekitar 25 outlet yang menjajakan kuliner di sini.
https://www.instagram.com/p/BgBgRxZFITw/
Pasar Semarangan digelar setiap hari Sabtu jam 15.00 – 21.00 WIB, mulai 17 Maret 2018 di Hutan Wisata Tinjomoyo yang secara administratif berada di Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang.
Untuk sarana transportasi sendiri selain menggunakan kendaraan pribadi, Pemkot Semarang melalui BLU UPTD Trans Semarang menyediakan shuttle bus gratis menuju Pasar Semarangan di Kawasan Wana Wisata Tinjomoyo ini. Pengunjung bisa menggunakan bus BRT Trans Semarang Koridor VI dengan tarif normal untuk kemudian turun di shelter Unika Soegijapranata lalu lanjut dengan shuttle bus gratis menuju Tinjomoyo.
Cukup lama Tinjomoyo ini sepi sejak Kebun Binatang pindah ke Mangkang. Dengan adanya revitalisasi dan dibuatnya Pasar Semarangan ini, Tinjomoyo ini harapannya akan kembali ramai. Jadi, konsep Pasar Semarangan Tinjomoyo ini adalah sebuah Pasar Digital terbuka, yaitu sebuah pasar tradisional yang meyajikan aneka kuliner yang Instagramble di alam terbuka, dengan sistem pembayaran cashless (non tunai), seperti sistem pembayaran di jalan tol, dari salah satu Bank BUMN.