Charisma Enterprise
Event Organizer/ EO ini didirikan 3 tahun yang lalu, oleh Nunul P. Rahayu, berawal dari Butik Batik yang didirikan, dengan nama Charisma Batik, muncul niat utk mengembangkan dan memajukan salah satu budaya kota Semarang.
Dari berbagai pameran dan event batik yang diikuti, akhirnya muncul ide untuk membuat event sendiri, dimana akhirnya berdiri Charisma Enterprise, yang pada akhirnya gebrakan pun dilakukan pada tahun 2011, dengan mengadakan acara putra putri batik semarang, yg ternyata mendapat antusiasme yang begitu besar, dimana acara tersebut memperebutkan piala bergilir Walikota Semarang, dimana pada akhirnya batik semarang pun menjadi dikenal masyarakat luas, ternyata semarang memiliki batik yang tidak kalah keren dan cantik seperti kota kota lain di Indonesia, yang menjadi salah satu tujuan wisata domestik maupun mancanegara.
Karena itulah akhirnya Charisma Enterprise kembali mengadakan event Pemilihan Putra Putri Batik Semarang 2013 periode ke-2, yang akan diselenggarakan tanggal 4 Mei 2013 di Balaikota semarang, kembali memperebutkan piala bergilir walikota semarang, kembali untuk melestarikan batik semarangan dan mencari bakat bakat muda yg berpotensi dalam bidang entertai, besar harapannya event ini bisa menjadi lebih besar, merambah event nasional dan mudah mudahan internasional.
Video Pemilihan Putra Putri Batik Semarangan, Mall Paragon, 9 April 2011.
Charisma Batik | Charisma Enterprise
Alamat: Jl. Singotoro Raya 100A Candi Asri Semarang.
Nomor Telepon: +62811271030
Facebook: Putra Putri Batik Semarang
Twitter: @putra_iBatikSMG
Cintailah produk produk Indonesia… 😀